Skip ke Konten

Hypnoparenting Anak Berbasis Al Qur’an

6 Februari 2022 oleh
webadmin1

Oleh : A. Rio Makkulau Wahyu (Dosen IAIN Parepare)

OPINI— Selama masa pandemi covid-19, sistem pembelajaran kita telah berubah yang tadinya secara offline/tatap muka menjadi pembelajaran daring/online. Hal inilah membuat waktu belajar anak lebih banyak dihabiskan di rumah bersama dengan ibunya. Kita pernah mendengar ungkapan mengatakan “Ibu adalah madrasah pertama bagi anak-anaknya. Maka dari itu kita sebagai orang tua berkewajiban memberikan pendidikan yang baik bagi anak-anak kita. Bukankah kita ingin, agar kelak nantinya anak-anak yang kita didik menjadi penolong kita di kemudian hari. Sebagaimana hadis riwayat Imam Ahmad: “Seseorang merasa heran ketika dirinya berada di Surga dengan kedudukan yang mulia, lalu ia bertanya, darimana kedudukan ini bisa diperoleh? Kemudian Malaikat menjawab: Anakmulah yang selalu memohonkan ampunan untukmu!”.

Melihat maksud hadis ini, menandakan bahwa inilah orang tua yang berhasil dalam mendidik anak. Orang tua yang menjadi panutan sehingga di akhirat kelak anaknyalah yang mengantarkan mereka meraih tempat yang mulia. Anak adalah titipan yang menjadi kewajiban kita sebagai orang tua dalam menjaga dan membimbingnya menuju kebaikan. Anak adalah kebanggaan para orang tua yang dijadikan sebagai permata hati atau belahan jiwa, namun terkadang makna ini telah bergeser dari arti semula, bukan lagi menjadi permata hati melainkan menjadi musuh yang berujung pada kebencian mereka terhadap anaknya.

Misalnya saja, sering kita lihat dan saksikan melalui berita banyaknya kasus penyiksaan, pembunuhan anak mereka sendiri, kasus pemerkosaan/pelecehan seksual terhadap anak, dan kasus-kasus lainnya yang menjadikan anak tereksploitasi. Bahkan di kehidupan sehari-hari sering kita lihat anak yang dibentak dan dikatakan “anak nakal” oleh orang tua mereka sendiri, inilah kesalahan kita sebagai orang tua yang tidak sepatutnya berkata buruk untuk anak kita, karena sesungguhnya perkataan orang tua terhadap anaknya adalah untaian doa yang dipanjatkan tanpa kita sadari. Sebaiknya kita menjaga ucapan di saat kita dalam keadaan marah terhadap anak kita. Sungguh ironis hal ini adalah fakta yang terjadi dan seharusnya orang tua paham betul apa yang sebaiknya mereka lakukan untuk anak-anak mereka ke depan, bukan menjadikan anak sebagai musuh melainkan menjadikan mereka sebagai ladang amal yang kelak akan menolongmu di akhirat.

Dalam hal ini, perlunya pembinaan bagaimana peran kita sebagai orang tua dalam mendidik anak, bukan justru sebaliknya, membiarkan dan tak acuh terhadap mereka. Orang tua harus mendidiknya sepenuh hati. Sebagaimana ungkapan pakar psikologi anak Seto Mulyadi yang lebih dikenal dengan Kak Seto “Family is the real education, lebih efektif, dan dapat mendidik dari hati ke hati.” Ungkapan ini membuat kita paham satu hal, yakni pendidikan yang paling dasar bagi anak adalah keluarga, sebagai orang tua yang berperan sebagai pendidik bagi anak-anak mereka sendiri.

Melalui hypnoparenting berbasis Qur’an inilah salah satu cara dalam mendidik anak kita. Hypnoparenting termaksud pola asuh yang langsung bekerja di bawah sadar anak dengan memberikannya pemahaman akan hal yang baik melalui lantunan ayat suci Al Qur’an disertai pemahaman akan makna ayat tersebut. Hal ini melalui suatu usaha yang dilakukan orang tua dengan memetakan dan membuat sistemasi atas segala hal yang berhubungan dengan tugas kita sebagai orang tua melalui cara kerja pikiran dan pengaruh agar anak dapat mandiri dan siap menghadapi masa depannya yang ceria dan tentu saja sejalan dengan ajaran agama, sehingga membentuk karakter positif pada diri anak.

Dengan mengajarkan Al Qur’an sejak dini kepada anak, maka anak tersebut kelak dalam kesehariannya yang di isi dengan bacaan alquran, akan tidak asing lagi Al Qur’an baginya. Mendekatkan anak dengan Al Qur’an dengan langkah awal mengenalkannya huruf hijaiyah terlebih dahulu dengan melalui media apa saja, misalnya dengan buku bergambar, iqra, aplikasi huruf hijaiyah yang terdapat dalam media elektronik (Hp, Tab/gadget, laptop, Tv, dll) sehingga lama kelamaan anak akan dapat membaca Al Qur’an. Kemudian jika ada kegiatan majelis Al Qur’an sebaiknya anak kita diikutkan, bukan justru meninggalkannya di rumah atau menitipkan anak dengan alasan takut mengganggu kegiatan.

Kemudian, seringlah perdengarkan anak murottal atau seringlah kita mengulang-ulang hafalan dan tilawah bersama anak dengan mengajak anak membaca semacam buku iqra, sebagai jalan mendekatkan anak dengan Qur’an. Apabila anak hendak tidur sebaiknya lagu pengantar tidur digantikan dengan lantunan ayat suci Al Qur’an. Ini akan menanamkan pikiran alam bawah sadar anak yang distimulus dengan bacaan-bacaan Al Qur’an, sehingga anak akan terbiasa mendengarnya dan memudahkannya dalam menghapal Al Qur’an. Ada juga beberapa hal yang sederhana, misalnya dengan menggunakan kekuatan doa yang dipanjatkan oleh kita, selaku orang tua “the power of prayer” melalui doa, semua bisa saja terjadi asalkan kita istiqomah dan sabar dalam proses.

Dengan mengaktifkan pikiran bawah sadar anak melalui media Al Qur’an menjadikan sebuah kebiasaan yang tertanam lama, atau karena sejak awal sudah terhipnotis dengan kata-kata berupa nasihat untuk anak agar senang dan gemar terhadap Al Qur’an. Bisa juga dengan memberikan anak reward/hadiah jika anak tersebut telah selesai/khatam bacaan Al Qur’an. Dengan cara seperti ini anak akan lebih bersemangat dalam membaca dan menghapalkan Al Qur’an.

Saya teringat akan sebuah kisah yang pernah saya baca, “Seorang anak berusia sekitar 5 tahun telah menghatamkan Al Qur’an sebanyak 6 kali dan sedang mengikuti program tahfidz juz 30 dan telah menghapalkan surah An-naba dan An-naziat hanya sekitar 2 hari dan insyallah dalam waktu sebulan telah hafidz juz 30, orang tuanya tentu bangga dengan prestasi anaknya ini.” Jika kita cermati kisah ini tentu ada cara yang dilakukan oleh orang tuanya, sehingga anak tersebut rajin membaca dan menghapalkan Al Qur’an. Yah, tentu ada dengan memberikan nasihat kepada anak dan inilah nasihat orang tua untuk anaknya “Nak, baca Al Qur’an harus karena Allah, kalau tidak bisa mengaji maka di akhirat kelak kamu tidak akan bisa bertemu ayah dan ibu, kamu akan jadi orang yang merugi.” Inilah bentuk pembelajaran dengan Qur’an yang akan menguatkan iman, imun dan daya tangkap anak kita untuk menghadapi pembelajaran di sekolah nantinya.


di dalam Berita
webadmin1 6 Februari 2022
BAGIKAN POSTINGAN ini
Label
Arsip