Skip to Content

Fakultas Tarbiyah Hadirkan Wirausahawan Muda dalam Wokrshop Kewirausahaan

May 16, 2022 by
Hayana

Fakultas Tarbiyah Hadirkan Wirausahawan  Muda  dalam Wokrshop Kewirausahaan

Humas IAIN Parepare—Fakultas Tarbiyah melaksanakan kegiatan Workshop Kewirausahaan dengan tema “Get Ready to be Entrepreneur” bertempat di Perpustakaan lantai 5 IAIN Parepare selama dua hari mulai dari  Jumat, (13/5/2022) sampai dengan Sabtu, (14/5/ 2022) dengan menghadirkan Salman Alfarisi sebagai pemilik dari King Salman Corporate sebagai narasumber utama dan para alumni Fakultas Tarbiyah yang telah menggeluti usaha, di antaranya Nur Fadillah Nurchalis sebagai pemilik Metro English Course, Isra Amin sebagai pemilik Kobass Coffe Pinrang, dan Ashar sebagai pemilik Macca Parepare.

Kegiatan diikuti oleh mahasiswa yang merupakan perwakilan dari setiap prodi dalam lingkup Fakultas Tarbiyah dan mahasiswa yang mengikuti kegiatan melalui proses seleksi dengan mengirimkan deskripsi usaha yang digelutinya, ataupun deskripsi usaha yang akan digeluti bagi mereka yang belum memiliki usaha.

Abd. Tahir, selaku Ketua Panitia Workshop Kewirausahaan mengungkapkan bahwa hal tersebut dilakukan agar mendapatkan peserta yang betul-betul memiliki semangat untuk menggeluti dunia usaha.

Rektor IAIN Parepare dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar mahasiswa ketika telah menyandang gelar S.Pd. tidak masuk dalam golongan pengangguran terdidik dan tidak hanya sekadar berlomba-lomba menjadi PNS ataupun ASN akan tetapi bisa menjadi wirausahawan agar bisa berkontribusi terhadap pengembangan kampus karena kemajuan suatu negara ditentukan oleh banyaknya wirausahawan.

Para narasumber membagikan tips dan trik mereka dalam menjalankan usahanya utamanya dalam menghadapi industri 5.0 di mana dunia usaha tidak hanya dikuasai oleh orang-orang dari kota akan tetapi pasar juga bisa ditaklukkan oleh para pengusaha muda dari desa yang menguasai teknik pemasaran digital dan senantiasa membangun tim kerja.

“Pasang surut dalam usaha itu adalah hal yang biasa sehingga diperlukan mental wirausahawan yang kreatif, inovatif, dan tidak mudah menyerah serta tim yang solid dalam menjalankan usaha,” ungkap Salman Alfarisi sebagai pemateri utama.

Pada akhir kegiatan Dekan Fakultas Tarbiyah menitipkan harapan kepada para peserta agar senantiasa mengembangkan usaha yang dimiliki.

“Untuk yang baru memulai  usaha, segerakan! Belajarlah dari teman-teman yang telah menjalankan usaha karena tidak semua alumni tarbiyah akan bekerja sebagai tenaga pendidik dan kependidikan,” tutup Dekan Tarbiyah. (Ars/Tin)


in News
Hayana May 16, 2022
BAGIKAN POSTINGAN ini
Tags
Archive