Humas IAIN Parepare- Mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) kembali menorehkan prestasi. Ia adalah Fitriani Mustamin yang berhasil meraih juara 3 pada lomba Menulis Cerita Anak tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Prodi PIAUD Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa Aceh, Rabu (15/03/2023).
Juara yang diperoleh Fitriani ini terbilang cukup istimewa. Ia berhasil mengamankan posisi ketiga setelah berkompetisi dengan mahasiswa PIAUD lainnya dari seluruh PTKIN se-Indonesia. Sedangkan, peserta asal UIN Mataram dan IAIN Langsa masing-masing keluar sebagai juara satu dan dua.
Dalam keterangannya, Fitriani mengaku bahwa lomba ini memang ditujukan untuk mahasiswa(i) PIAUD. Teknis lomba, menulis cerita anak yang ditujukan untuk anak 0-6 tahun. Peserta bebas memilih tema dengan tuntutan keaslian gagasan pada naskah yang dikirim. Adapun kriteria penilaian lomba ditentukan berdasarkan topik, bahasa, kreativitas atau gagasan, kebermanfaatan, serta originalitas karya.
"Cerita yang saya ikut sertakan dalam lomba ini, yakni cerita fabel di mana para tokohnya diperankan oleh binatang. Naskah yang saya tulis bercerita tentang seekor kucing putih nan cantik yang tidak memiliki rasa bersalah terhadap hewan lainnya sehingga kucing mendapatkan balasan dari perbuatan yg dilakukannya. Namun, akhirnya kucing sadar bahwa yang dilakukannya salah dan tidak malu untuk meminta maaf serta tidak akan mengulangi kesalahan yang sama," tutur mahasiswa semester delapan itu.
Kaprodi PIAUD Novita Ashari menyambut baik atas kabar prestasi mahasiswinya ini. Ia menyempatkan memberi selamat dan apresiasinya terhadap capaian tersebut. "Selamat dan terima kasih atas usahanya yang telah mengharumkan IAIN Parepare, terkhusus Prodi PIAUD. Saya sangat mengapresiasi dan berharap bisa menjadi pemantik untuk mahasiswa yang lain. Saya juga berharap Ananda tidak berpuas diri dan terus mengasah kemampuan hingga bisa menggapai cita-cita yang diimpikan," harapnya. (mm/mif)
in News
Hayana
March 17, 2023